iklan horizontal

Jualan Tekwan KW Auto Laris Wajib DICOBA

 Ide bisnis berikutnya untuk sobat sekalian yaitu jualan Tekwan kw auto laris wajib dicoba. Tekwan kw ini tanpa daging, jadi lebih ekonomis dan laris manis.

Tekwan hampir mirip dengan cilok, jajanan anak sekolah yang paling disukai. Namun tekwan berbeda dengan cilok dari segi bahan dan kuahnya.

Jika cilok hanya butuh saus dan menggunakan bahan dasar Aci, tekwan menggunakan terigu dan ebi serta kuahnya dimasak juga. Jadi sudah pasti tekwan lebih juara.

Tekwan kw tanpa daging

Untuk membuat tekwan kita butuh beberapa proses yang hampir mirip dengan cara membuat bakso. Silahkan simak bahan dan cara membuat tekwan kw berikut ini :

Bahan biang :

  • 1 sendok makan terigu ( 20 gram )
  • 50 ml air hangat
  • 1/2 sendok teh ragi instan
  • 1 sendok makan gula pasir

Adonan tekwan :

  • 180 gram terigu
  • 150 ml air
  • 1 sendok teh ebi yang dihaluskan
  • 1 batang daun bawang ( cincang )
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan sambal :

  • 6 buah cabai rawit
  • 5 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 200 ml air
  • 3 sendok makan saus sambal
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk

Cara membuat :

  • Biang, campur semua bahan biang kemudian aduk rata diamkan selama 5 menit
  • Adonan tekwan, larutkan terigu dengan air, masukkan ebi dan semua bumbu lainya aduk hingga rata
  • Masukkan bahan biang kedalam adonan tekwan aduk rata lalu tutup dengan kain bersih, diamkan selama 1 jam hingga mengembang
  • Aduk sebentar adonan tekwan, panaskan air lalu bentuk bulat seperti bakso, rebus hingga matang, tiriskan
  • Kuah sambal, goreng cabai dan bawang putih, angkat dan haluskan
  • Tumis hingga harum, masukkan saus sambal dan saus tomat aduk rata
  • Tambahkan air dan semua bumbu yang ada aduk hingga rata
  • Masukkan tekwan kedalam kuah sambal, masak hingga kuah menyusut dan mengental
  • Angkat dan sajikan selagi hangat

Baca juga :

Resep Membuat Bakso Nabati 100% Tanpa Daging

Begitulah cara membuat tekwan kw tanpa daging. Jika kalian ingin menambahkan daging juga boleh agar lebih nikmat. Selamat mencoba salam sukses luar biasa.

Belum ada Komentar untuk "Jualan Tekwan KW Auto Laris Wajib DICOBA"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan dalam

Iklan feed